
Ini dia resepnya
Bahan:
3 butir telur
200 gr dcc
200 gr gula pasir
125 gr margarin
150 gr tepung
20 gr cokbuk
20 gr coklat chip ->pilih yg ujungnya lancip, lebih enak
Cara membuat:
1. Lelehkan dcc dan margarin
2. Kocok gula pasir dan telur asal rata (tanpa mixer juga bisa. Cukup diaduk2 aja)
3. Masukkan cokelat leleh, aduk
4. Masukkan tepung terigu yang sudah diayak dengan cokbuk, aduk rata
5. Tuang di loyang brownies ukuran 30x10cm, tuang separo loyang lalu taburi coklat chip tutup kembali dgn adonan dan hias dgn taburan coklat chip
6. panggang dengan suhu 160 delcel sampai matang
NOTE :
kocok seperlunya saja (pake mixer cukup 1 menit) atau cukup diaduk2 saja. Untuk mengetes kematangan brownies, tusuk bagian tengah kue. Kalau lidi yang keluar ada remah lembab yang menempel tapi tdk mengkilat artinya brownies sudah harus keluar dari oven istilahnya underbaked. Kalau lidi basah mengkilat oleh adonan berarti masih belum matang. Kalau lidi keluar bersih berarti terlalu matang (overbaked)
**dcc=dark cooking chocolate -> aku pakai merk colatta
Cokbuk = coklat bubuk ->aku pakai merk bensdrop